Kapanlagi.com – HARRY POTTER merupakan salah satu franchise paling digemari di seluruh dunia dan baru-baru ini film HARRY POTTER telah menginjak tahun ke-20 nya sejak film pertamanya HARRY POTTER IN THE SORCERER’S STONE. Ya, HARRY POTTER telah berumur 20 tahun, dan kali ini para pemerannya akan bereuni kembali.
Daniel Radcliffe, Emma Watson, Rupert Grint dan masih banyak lagi akan hadir di film perayaan 20 tahun mereka yang berjudul HARRY POTTER 20TH ANNIVERSARY: RETURN TO HOGWARTS. Walaupun teaser yang mereka rilis di media sosial tidak menampilkan cuplikan dari film spesial ini, namun hal ini sudah cukup membuat para penggemar penasaran.
Siapa yang tidak kangen setelah 10 tahun tidak melihat ketiga sahabat ini berjalan di lorong-lorong Hogwarts. Buat kamu yang sudah nggak sabar, yuk simak info dan faktanya berikut ini.
1. Premier Harry Potter
YouTube/HBOMax
Untungnya kamu nggak perlu menunggu lama-lama sejak melihat teasernya. Karena HARRY POTTER REUNION akan rilis tepat di tahun batu yaitu di tanggal 1 Januari 2022. Kamu bisa nonton film ini tepat setelah perayaan tahun baru di tengah malam.
Kalau kamu nggak punya HBO Max, kamu bisa nonton film ini di channel TBS dan Cartoon Network. Tapi sayangnya kamu harus menunggu hingga 15 April 2022 untuk nonton di dua channel itu.
2. Siapa yang bakal hadir di reuni ini
imdb/Harry Potter
Seperti yang kamu tahu, ada banyak sekali pemeran dan karakter dalam film ini. Namun satu hal yang pasti adalah kedatangan trio Harry, Ron, and Hermione. Tapi selain mereka bertiga jangan dikira bakal banyak yang nggak datang
Tom Felton yang memerankan Draco Malfoy juga akan hadir di film ini bersamaan dengan Helena Bonham Carter, Matthew Lewis, Ralph Fiennes sebagai Voldemort dan masih banyak lagi yang bakal datang. Termasuk salah satu sutradaranya, Chris Colombus bakal datang juga loh.
3. Apakah J.K Rowling akan hadir?
imdb/Harry Potter
Salah satu orang penting dibalik terciptanya HARRY POTTER tidak lain dan tidak bukan adalah J.K. Rowling sendiri. Sang penulis buku HARRY POTTER yang telah menulis buku ini hingga 2007 lalu.
Namun sayangnya dia tidak akan datang dalam film spesial ini. Hal ini mungkin terjadi akibat kontroversi yang melibatkan dia beberapa waktu yang lalu.
4. Konten film ini
imdb/Harry Potter
Dengan jutaan fans di luar sana dan petualangan seru yang telah diceritakan, sebenarnya apa yang akan ditampilkan di film ini. Sebenarnya sudah ada gambaran tentang apa yang bakal ditampilkan.
Dikutip dari IMDB, Daniel Radcliffe, Rupert Grint dan Emma Watson akan bergabung dengan pemeran 8 film lainnya dalam perjalanan kembali ke Hogwarts untuk merayakan 20 tahun film ini. HARRY POTTER 20TH ANNIVERSARY: RETURN TO HOGWARTS akan menceritakan kisah pembuatan film ini dalam wawancara mendalam dan percakapan antar pemerannya. Membawa para penggemar ke perjalanan dari franchise paling dicintai ini.
5. Pesan Pemeran Harry Potter
imdb/Harry Potter
Nggak cuma fans yang antusias, para pemeran juga sangat antusias, seperti apa yang dikatakan Emma Watson di halaman Instagramnya. “Happy Anniversary yang ke-20 Potterheads! Kami harap Anda menikmati HARRY POTTER 20TH ANNIVERSARY: RETURN TO HOGWARTS yang akan ditayangkan pada hari Tahun Baru, 1 Januari di HBO Max. Banyak yang dinantikan”
Nggak mau ketinggalan Tom Felton pemeran Draco Malfoy juga memberikan komentarnya di Twitter. “Seperti inikah suasana kembali ke sekolah? Tandai kalender Anda untuk Hari Tahun Baru. #ReturnToHowarts, streaming di HBO Max.”
Penulis: Evan Reinaldo