
Park Eun-bin menanggapi dengan santai atas sikap kasar yang diperolehnya dari seorang penggemar beratnya saat dia menyapa penggemar yang menunggunya dalam perjalanan pulang kerja.
Pada tanggal 3 Agustus 2022, sebuah postingan diunggah pada Komunitas online Fomos berjudul “ Penggemar Fanatik Menarik Bahu Park Eun-bin Hanya Karena Ingin menyentuhnya dari dekat”
Waktu perjalanan pulang dari tempat kerjanya, Park Eun-bin mencoba masuk ke dalam mobilsambil mengucapkan ‘Halo,’ dan terima kasih serta ‘Pulanglah dengan selamat’ kepada penggemarnya disana, tetapi tiba-tiba seseorang menepuk bahu Park Eun-bin dan menariknya ke arah mereka.”
Penjaga keamanan segera bertindak dan mengatakan kepada penggemarnya untuk tidak menariknya. Park Eun-bin masih mengatakan maaf, maaf, maaf dan meminta penggemarnya untuk pulang kerumah dengan selamat .

Video yang dirilis pada komunitas online Fomos menunjukkan Park Eun-bin mencoba masuk ke dalam mobil ketika tampak salah satu tangan muncul dari belakang dan menarik bahunya.
Ketika pengawal mengetahuinya dan menghentikan hal tersebut, Park Eun-bin melambaikan tangan seolah-olah dia tidak apa apa dan naik ke mobil.
Netizen banyak berkomentar, Jika dia mau melihat wajahnya dari dekat, katakan saja langsung, tidak harus kamu menariknya seperti itu?
Setelah mendengar berita ini, netizens bereaksi, “Mengapa orang itu menyentuhnya dengan kasar?”, “Dia sedang dalam perjalanan pulang kerja. Tolong beri dia ruang”, “Akan ada permasalahan besar tanpa pengawal itu”,, “Penggemar sejati tidak akan melakukan hal seperti itu”, dan lain lain.
Park Eun-bin merupakan pemeran Woo Young-woo, seorang pengacara muda dengan otak jenius dengan gangguan spektrum autisme, dalam drama yang ditayangkan Rabu-Kamis ENA “ Extraordinary Attorney Woo .”
“Extraordinary Attorney Woo” telah mendapatkan popularitas sejak ditayangkan pertama kali pada tanggal 29 Juni 2022.
“Extraordinary Attorney Woo” berdurasi menjadi total 16 episode, dengan hanya lima episode tersisa. Drama KPop ini ditayangkan setiap hari Rabu dan Kamis pukul 9.00 malam di channel ENA. Serial ini juga dapat dinikmati di seezn dan Netflix.